Berikut ini tips Mengatur Nafas Agar Bermain Futsal Tidak Mudah Lelah yang berhubungan erat dengan olahraga selainnya (futsal-red). Menurut Tuah Lubis
-penulis dari artikel kali ini menjanjikan manfaat yang besar bagi
atlit yang mempraktekkannya, khususnya dalam hal kontrol pernafasan.
Mengatur nafas adalah salah satu dari beberapa dampak yang muncul selain
tidak mudah cepat lelah asalkan mengetahui cara berikut ini.
- Cobalah Anda untuk meningkatkan kekuatan saat berlari. Seseorang dinilai mampu meningkatkan staminanya dengan cara berlari. Apabila pada interval seminggu seseorang mampu menempuh lari dengan jarak tiga kilometer, maka cobalah untuk meningkatkan pada minggu berikutnya, misalkan; cobalah berlari dengan jarak tempuh yang lebih jauh, 5 kilometer. Di samping itu, berlari mampu meningkatkan serta menjaga daya tahan tubuh. Ini bisa sangat membantu saat memperkuat otot kaki serta paha atlit futsal. Dan upaya latihan inipun akan menambah stamina seseorang.
- Olahraga lain yang bisa dilakukan agar saat bermain futsal tidak gampang lelah yaitu berenang serta menyelam. Seseorang bisa mencoba cabang olah raga renang serta menyelam guna meningkatkan serta menjaga stamina. Dengan melakukan renang, tubuh seseorang akan memiliki kapasitas paru-paru yang besar atau meningkat. Olahraga inipun bisa mengontrol pernapasan serta meningkatkan kekuatan beberapa otot tubuhnya.
- Cobalah merutinkan latihan dua olahraga yang berbeda secara
bergantian. Artinya, Seseorang bisa melakukan dua jenis bahkan lebih
olahraga dengan cara bergantian. Sebagai contoh; pada latihan pertama
anda dapat
melakukan jalan cepat, kemudian berlari, kemudian berjalan lagi,
kemudian berlari secara bergantian.
Mengatur Nafas Agar Bermain Futsal Tidak Mudah Lelah - Latihan selanjutnya yang bisa dilakukan adalah lompat-jongkok. Seseorang saat lompat-jongkok dengan rutin akan meningkatkan kekuatan otot kaki dan pahanya. Pemain futsal bisa berlatih lompat-jongkok beberapa menit lebih lama. paalnya, kekuatan otot serta kaki merupakan poin yang sangat penting saat menjaga kondisi tubuh saat bermain futsal (stamina).
- Lalu latihan lain yang bisa dilakukan adalah olah tubuh bagian atas. Meskipun futsal umumnya, menggerakkan tubuh bagian bawah, seorang pemain futsal tetap saja harus menjaga stamina bagian atas dirinya. Tujuannya supaya terdapat keseimbangan tubuh dengan tetap terjaga. Seseorang boleh membuat gerakan senam ringan guna melatih kepala, leher, pundak, punggung dada serta tangannya supaya bisa kelenturannya tetap terjaga dengan konsisten.
Berikut ini pun bisa membantu pemain olahraga futsal dalam upaya meningkatkan stamina tubuhnya, yaitu;
- Istirahat yang cukup. Guna stamina tubuh tetap terjaga, pemain futsal harus memiliki porsi istirahat yang cukup. Caranya ia harus mempunyai schedule atau jadwal pas; waktu berlatih, kapan harus bermain futsal, jam berapa harus tidur serta beristirahat. Atlit futsal supaya memerhatikan waktu, terutama jam begadang harus benar-benar dikurangi serta jangan banyak keluar pada waktu malam hari, hal ini bisa berdampak buruk karena waktu istirahat menjadi terganggu.
- Usahakan untuk mengonsumsi makanan sehat serta bergizi seimbang. Pemain futsal wajib menjaga serta mengontrol makanan yang dikonsumsinya. Ia wajib mengurangi porsi makanan terutama yang mengandung lemak. Sangat baik bila ia mengkonsumsi sayuran serta buah-buahan dalam porsi yang agak banyak ditambah mengonsumsi daging dengan jumlah secukupnya saja. Pemain futsal pun diperbolehkan memiliki asupan vitamin ditambah nutrisi agar fisiknya dapat terjaga dengan baik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar